Your browser does not support the image

Perawatan Rambut

deskripsi Hair Care ID

Layanan

Creambath

Serangkaian perawatan dasar rambut untuk menjaga kesehatan kulit kepala, menghaluskan, melembabkan, dan mengurangi rambut rontok. Dilengkapi dengan pijatan lembut di kepala, leher, bahu, dan tangan perawatan ini membantu melancarkan sirkulasi darah, merelaksasi otot, serta membuat helaian rambut terasa lebih sehat, lembut, dan berkilau.

Hair Spa

Perawatan rambut intensif dari Tirta Ayu Spa untuk memperkuat dan menutrisi dari akar hingga ujung rambut serta mengatasi masalah rambut menggunakan hair cream kaya nutrisi, kompres herbal dari kemiri dan ginseng, hair tonic ginseng, hair vitamin, serta sampo aromaterapi untuk menjadikan rambut sehat, kuat, dan berkilau. Lengkapi pengalaman Hair Spa Anda dengan pijatan relaksasi di kepala, tangan, dan hot stone massage di punggung. Perawatan ini tidak hanya menyehatkan rambut, tetapi juga memberikan kenyamanan dan ketenangan bagi tubuh dan pikiran Anda.

Hair Mask

Manjakan rambut Anda dengan Repairing Hair Mask, perawatan sempurna untuk rambut rusak, bercabang, atau kering akibat styling dan pewarnaan. Perawatan ini mengembalikan kelembapan, memperbaiki kerusakan, dan memberikan kilau alami pada setiap helaian rambut. Dilengkapi dengan pijatan relaksasi pada leher, bahu, dan tangan, perawatan ini tidak hanya merawat rambut tetapi juga memberikan pengalaman yang menyegarkan.